Headlines News :
Beranda » » SKPD Kaltim Dukung Kesuksesan E-Gov Kaltim

SKPD Kaltim Dukung Kesuksesan E-Gov Kaltim

Ditulis Oleh: Nuhajat pada hari Senin, 07 Januari 2013 Pukul. 02.08 WITA.

SAMARINDA -- Optimalisasi pengelolaan website setiap SKPD di lingkup Pemprov Kaltim dinilai Kepala Diskominfo Kaltim, Abdullah Sani, menjadi sangat penting untuk mendukung kesuksesan kinerja pemerintahan yang berbasis internet atau elektronik Government (e-Gov). Sebab, tujuan e-Gov adalah mewujudkan tatakelola pemerintahan baik dan bersih dengan mengedepankan transparansi dan akuntabilitas. 

"Berangkat dari sini, Diskominfo selaku instansi teknis yang membidangi Kominfo bertanggung jawab untuk mendukung dan mengoptimalkan pengelolaan website di semua SKPD," ujar Abdullah Sani melalui Kabid Aptel Diskominfo, Alwi Gasim, sebelum membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Dasar-dasar Pemanfaatan Aptel (aplikasi dan telematika) bagi pejabat pengelola website SKPD lingkup Kaltim di Samarinda, Rabu (12/9). 

Bimtek yang digelar Seksi Media dan Informasi Bidang Aptel ini merupakan pelaksanaan hari kedua. Sehari sebelumnya, Bimtek yang sama diikuti sekitar 20 peserta, dan kali ini juga diikuti 20 peserta dari SKPD berbeda. Tapi, materi Bimtek yang diberikan oleh penyaji materi sama dengan kelompok peserta sebelumnya.

Menurut dia, Bimtek ini untuk memberi pemahaman dasar-dasar dan informasi tentang pemanfaatan aptel dalam pengelolaan website. Karena itu, implementasi informasi Bimtek nanti diharapkan bermanfaat dalam pengelola website di semua SKPD Kaltim secara optimal. 

Artinya, berbagai informasi SKPD bersangkutan harus segera dipublikasikan melalui websitenya secara cepat dan tepat untuk memenuhi kebutuhan informasi masyarakat. Terlebih jika mengacu UU No 14/2008 tentang KIP (Keterbukaan Informasi Publik), maka setiap badan publik wajib menyediakan akses informasi yang bersipat terbuka pada setiap saat dan serta merta, maupun secara berkala melalui website resmi masing-masing. 

Jika tidak, menurut dia, SKPD bersangkutan bisa digugat melalui Komisi Informasi Pusat/Provinsi (KIP) selaku instrumen yang mengawal pelaksanaan UU KIP. "Karena itu, pubilkasi melalui website atau media online ini merupakan cara tepat untuk mengantisipasi kondisi seperti itu," katanya.
Selain itu, menurut Alwi, optimalisasi pengelolaan website SKPD ini diharapkan bisa mendukung cita-cita Pemprov Kaltim untuk merebut kembali prestasi peringkat IV nasional pengembangan e-Gov yang dirah 2003 silam. Sebab, sejak 2007 prestasi Kaltim merosot sampai peringkat XIII karena berbagai hal. Antara lain karena sebagian programnya melewati btas waktu pemakaian dan seringnya pemadaman listrik kala itu. 

"Ke depan peran pajabat fungsional ini yang lebih dibutuhkan. Bimtek ini bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan sesuai bidangnya. Sangat mendukung peningkatan kinerja pejabat bersangkutan, dan sebagai bekal menjadi pelatih pengelolaan website, minimal di SKPD-nya masing-masing," ujarnya.

Share artikel ini :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Selamat Datang


Total Kunjungan

 
Support : Peserta | My Blog | My Facebook
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2013. e-Government Kalimantan Timur - All Rights Reserved
Follow:
Template Kreasi Nuhajat Peserta Lomba Blogger